Mercedes-Benz CLS Terbaru Segera Dirilis. Jika di Indonesia baru saja diluncurkan sedan mewah Mercedes-Benz S 400 L Exclusive,
maka berbeda halnya dengan apa yang saat ini dilakukan oleh pihak
Mercedes-Benz di Stuttgart, Jerman. Pada pertengahan tahun 2014 ini
mereka memperkenalkan sosok terbaru dari Mercedes-Benz CLS Coupe 2015
dan juga Mercedes-Benz CLS Shooting Brake 2015. Pada kedua varian
tersebut kini tampil lebih menawan dan pastinya lebih modern.
Desain luar dari mobil sedan ini sangat
mewah apalagi dengan hadirnya grill khas dari Mercedes-Benz, ditambah
lagi dengan terdapatnya lampu depan baru yang kini sudah menggunakan
teknologi Multibeam LED. Selain itu desain interior dari kedua mobil
Mercedes-Benz juga lebih nyaman serta lebih mewah dengan hadirnya
berbagai fitur canggih didalamnya.
Pada kedua generasi terbarunya tersebut
Mercedes-Benz menyediakan lima pilihan mesin sekaligus yang tentunya
sudah masuk dalam standar Euro 6, seperti CLS 250 BlueTEC, CLS 350
BlueTEC, CLS 500 menggunakan transmisi otomatis 9 percepatan 9G Tronic.
Dan pilihan yang terakhir serta paling baru adalah CLS 220 BlueTEC yang
dapat menghasilkan tenaga hingga 170 hp serta torsi 400 Nm.
Dapat diprediksi dengan hadirnya
transmisi baru tersebut membuat kelima pilihan mesin ini lebih efisien
dalam penggunaan bahan bakar serta gas emisi yang dikeluarkan juga lebih
rendah. Selain itu ada juga varian-varian AMG yang tentunya mempunyai
tenaga lebih besar yakni mencapai 585 hp karena sudah didukung oleh
mesin 5.5 liter V8 biturbo. Namun sayangnya untuk harganya sendiri
sampai saat ini belum ada kabar mengenai kedua mobil sedan tersebut.
source : otonity
0 Response to "Desain New Mercedes-Benz CLS 2015"
Posting Komentar